Baru-baru ini ICANN (Internet Corporation for Assigned Names and Number) menempatkan kembali root server (L) di Indonesia yang berada di kota jakarta, dimana sebelumnya root server (I) dan (F) juga diletakkan di Indonesia. L root server ada di Indonesia
root server adalah server yang memiliki tugas untuk menjawab permintaan atas ekstensi sebuah domain. Sebagai contoh indonesia memiliki domain ektensi .id yang akan diterjemahkan oleh root server L yang berada di Indonesia. Begitu juga dengan top-level domain lainnya seperti .com .org dan masih banyak lagi domain ekstensi yang ada di internet. L root server ada di Indonesia.
root server (L) ini adalah hasil kerjasama antara PANDI (pengelola domain ekstension .id di indonesia) dengan alamat http://www.pandi.id dengan ICANN dimana indonesia kembali dipercaya untuk dapat membantu kerja dari root server untuk melakukan penterjemahan domain ekstension.
jumlah root server sendiri saat ini ada 13 yang tersebar di berbagai negara yang teridentifikasi dengan menggunakan huruf dari A sampai dengan M. Indonesia memiliki 3 root server yaitu I, F dan L. Dengan adanya tambahan root server yang ada diindonesia ini diharapkan akan menambah reliabilitas domain yang ada di internet saat ini. Karena sering sekali terjadinya serangan DDOS pada root server yang mengakibatkan domain tidak bisa diakses.