Apa itu AlmaLinux

Apa itu AlmaLinux

Apa itu Almalinux yang kini banyak digunakan oleh para server engineer untuk membuat webserver, mailserver dan berbagai macam aplikasi linux lainnya ?

Sebelum munculnya Almalinux, dahulu ada linux berbasis redhat yang versi premiumnya lebih dikenal dengan RHEL (Red Hat Enterprise Linux) yaitu sistem operasi linux berbayar yang dikhususkan bagi coporate maupun kalangan enterprise. Karena dirasa RHEL ini terlalu mahal maka munculah CentOS, sistem operasi turunan dari RHEL yang gratisan.

Karena semakin banyaknya pengguna dari CentOS yang dirasa oleh redhat tidak menguntungkan maka, CentOS ini kemudian diakhiri sampai dengan CentOS 7.x dan kemudian versi CentOS 8 dan seterusnya dinamakan dengan CentOS Stream yang berbayar lagi.

Karena memang banyak sekali pengguna dari CentOS dan juga dibantu oleh Cloudlinux (salah satu perusahaan security di bidang linux dan perhostingan) maka dibentuklah AlmaLinux yang juga merupakan turunan dari RHEL.

AlmaLinux dijamin seterusnya akan tetap disupport dan gratisan, oleh karena itu banyak kalangan yang mendukung dengan adanya AlmaLinux ini. Namun setelah adanya CentOS Stream yang berbayar selain AlmaLinux juga ada RockLinux dengan varian yang lain. 

Kelebihan dari AlmaLinux

  • Dijamin bahwa AlmaLinux akan gratis selamanya.
  • Teknologi yang mirip digunakan oleh RHEL
  • Sistem Operasi linux Enterprise
  • Binarnya sama dengan milik RHEL
  • Distribusi Linux yang fokus untuk penggunaan yang lama (bertahun tahun)

Perkembangan AlmaLinux

AlmaLinux yang lahir dengan versi 8 (sesuai dengan lahirnya CentOS Stream 8) akan disupport sampai dengan tahun 2029 dimana saat ini juga sudah muncul release AlmaLinux 9 jadi jangan khawatir untuk menggunakan AlmaLinux ini karena banyak pihak yang mendukungnya.

Pindah dari Linux lainnya

Untuk migrasi dari linux lainnya, misalnya CentOS, RedHat RHEL, selama dari turunan dari RedHat maka migrasi akan dapat dilakukan dengan menggunakan script yang disediakan oleh AlmaLinux. Dengan memanfaatkan fasilitas dari ansible, proses migrasi dari linux lainnya ke AlmaLinux akan semakin mudah.

Jadi sekarang anda memahami Apa itu AlmaLinux yang banyak digunakan oleh para linuxer sebagai Operating Sistem yang ada di internet.

Related posts

Penggunaan perintah RPM pada sistem operasi linux

Instalasi memcached pada sistem operasi CentOS

Cara instalasi database oracle di linux centos