Saturday, July 27, 2024
Home TutorialcPanel Cara setting akses remote mysql di cpanel

Cara setting akses remote mysql di cpanel

by mimin
0 comment
Cara instalasi cPanel DNS Only
cPanel

cPanel

Untuk mengakses database MySQL di hosting berbasis cpanel, biasanya anda diharuskan untuk login terlebih dahulu kemudian menggunakan phpMyadmin yang tersedia pada cpanel tersebut. Namun ada beberapa keterbatasan dan kenyamanan ketika mengakses database menggunakan phpMyadmin. Selain menggunakan phpMyadmin anda juga bisa menggunakan fasilitas remote akses pada database anda, berikut ini adalah cara setting akses remote mysql di cpanel hosting anda. Pastikan terlebih dahulu pada hosting provider anda apakah support untuk melakukan remote mysql atau tidak, anda bisa menanyakan langsung pada hosting provider anda.

Jika ya, maka silahkan login terlebih dahulu pada cpanel hosting provide anda dan carilah pada bagian database.

remote MySQL cpanel

remote MySQL cpanel

Silahkan klik Remote MySQL kemudian akan tampil Add Access Host dimana anda akan diminta memasukkan ip public address yang anda gunakan untuk mengakses database MySQL hosting anda. Untuk melihat ip address public yang anda gunakan anda bisa memanfaatkan tools website seperti https://www.whatismyip.com/ untuk mendeteksinya. Setelah anda mengetahui ip address public anda, maka isikan pada baris Add Access Host. Selain menggunakan full ip address, anda juga bisa menggunakan wild card. Misalnya anda memiliki ip address 1.2.3.4 maka anda bisa menggunakan format 1.2.3.% atau menggunakan dua digit ip address anda 1.2.%.% hal ini berguna jika anda memiliki ip address public dinamis seperti telkom speedy yang biasanya menggunakan awalan ip address (36.x.x.x)(180.x.x.x)(125.x.x.x) agar tidak selalu menambahkan ip address yang anda gunakan. Jangan sekali kali untuk menambahkan %.%.%.% karena dengan menggunakan % maka seluruh ip address di internet bisa melakukan remote akses pada database anda.

Setelah anda menambahkan, kemudian baru anda dapat mengakses database anda dengan menggunakan program eksternal database seperti sqlYOG atau menggunakan navicat untuk mengakses database anda. Jangan lupa menggunakan username dan password yang sudah anda miliki untuk mengakses database anda. Pastikan juga bahwa firewall isp maupun pc / laptop anda boleh untuk mengakses database yang biasanya menggunakan port 3306/tcp yang biasa digunakan untuk mengakses database MySQL.

Demikian cara setting akses remote mysql di cpanel yang sangat mudah dilakukan dan lebih nyaman jika dibandingkan dengan menggunakan phpMyAdmin.

Table of Contents

About Author

You may also like

Leave a Comment

Soledad is the Best Newspaper and Magazine WordPress Theme with tons of options and demos ready to import. This theme is perfect for blogs and excellent for online stores, news, magazine or review sites.

Buy Soledad now!

Edtior's Picks

Latest Articles

u00a92022u00a0Soledad.u00a0All Right Reserved. Designed and Developed byu00a0Penci Design.

Are you sure want to unlock this post?
Unlock left : 0
Are you sure want to cancel subscription?
-
00:00
00:00
Update Required Flash plugin
-
00:00
00:00